Polres Soppeng Gelar Pemeriksaan Kesehatan dan Pembagian Vitamin untuk Personil Operasi "Ketupat 2025




SOPPENG, SAR.COM-Polres Soppeng melalui Sidokkes Polres Soppeng, menggelar kegiatan pemeriksaan kesehatan dan pembagian vitamin Imboost Force kepada anggota personil yang melaksanakan Operasi Kepolisian Kewilayahan "Ketupat 2025" dalam rangka Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M di wilayah Kabupaten Soppeng. Rabu, tanggal 26 Maret 2025, pukul 09.45 WITA, di Pos 700 dan Pos Cabenge. 

Tujuan kegiatan ini adalah untuk memastikan kesehatan dan keselamatan personil yang melaksanakan operasi, serta meningkatkan stamina dan daya tahan tubuh mereka.

Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana,S.I.K.,M.I.K. mengapresiasi kegiatan ini dan mengucapkan terima kasih kepada Kasidokkes Polres Soppeng dan personilnya yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan baik.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Kasidokkes Polres Soppeng dan personilnya yang telah melaksanakan kegiatan ini dengan baik. Saya berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesehatan dan keselamatan personil yang melaksanakan operasi," kata Kapolres Soppeng.

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personil yang melaksanakan operasi Kepolisian Kewilayahan "Ketupat 2025" dalam rangka Pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M.(rud)